jual bibit mangga kiojay Bibit Mangga Kiojay Unggul
Mangga kiojay merupakan mangga varietas baru yang masih jarang di jumpai di pasaran. Mangga Kiojay memiliki potensi pasar yang sangat bagus, karena selain buahnya yang manis, mangga jenis ini juga memiliki ukuran besar, dengan berat -+ 2 kg/buah. Selain itu, tanaman mangga kiojay juga tergolong tanaman buah genjah, atau tergolong tanaman sering berbuah. Meskipun buah masih muda, mangga ini sudah terasa manis, dengan biji buahnya yang kecil dan daging buah tebal.

Bibit Mangga Kiojay SURYAGUNA 085646415014
Bibit buah mangga kiojay ini dapat anda tanam di pot dengan ukuran diameter pot sebesar 60 cm, serta menggunakan media tanam berupa tanah dan humus. Pemupukan bisa diberikan setiap satu bulan sekali dengan pupuk NPK daun, dan penyiraman cukup satu hari sekali. Buah mangga kiojay ini bisa dipetik dan dikonsumsi buahnya saat buah masih muda, karena rasanya sudah manis. Oleh karena itu, direkomendasikan untuk memetik atau memanen buahnya sebelum buahnya masak di pohon, agar menghindari buah terlalu matang saat sudah dipanen.
Spesifikasi Produk :
Jenis : Mangga Kiojay
Harga : Rp 25.000,-
Tinggi : -+ 40 cm